Saat seseorang memutuskan untuk berhenti dari suatu pekerjaan, selain perlu mengajukan surat resign, ia juga berhak memperoleh surat paklaring atau surat pengalaman pernah bekerja di suatu perusahaan atau instansi. Surat paklaring berisi pernyataan pernah bekerja sekaligus sifat pekerja pada saat mengabdikan diri di suatu perusahaan.
Anda yang baru merintis bisnis atau suatu usaha perlu menyiapkan dokumen ini apabila ada karyawan atau pegawai yang mengundurkan diri. Tidak perlu khawatir salah, berikut 7 contoh surat paklaring kerja yang benar dan cara menyusunnya. Simak selengkapnya berikut ini!
Apa itu Surat Paklaring Kerja?
Paklaring berasal dari bahasa Belanda yaitu verklaring. Surat paklaring kerja adalah berkas dokumen yang berisi pernyataan bahwa seseorang pernah bekerja pada suatu perusahaan, instansi, lembaga atau pun bisnis pada jabatan dan waktu tertentu.
Surat paklaring atau surat pengalaman kerja berfungsi sebagai data historis pekerjaan seseorang, yang membuktikan bahwa ia memang pernah bekerja di suatu perusahaan. Biasanya berisi juga pengakuan atas keahlian serta sifat pekerja saat masih berada dalam suatu perusahaan.
Surat paklaring kerja memiliki banyak manfaat bagi pekerja yang keluar dari suatu perusahaan. Surat pengalaman kerja ini berfungsi sebagai alat untuk menilai kinerja seseorang dan apakah ia layak diterima di perusahaan baru tempat ia melamar.
Selain itu, surat paklaring kerja juga memiliki fungsi lain yaitu untuk pencairan BPJS ketenagakerjaan, mendapatkan beasiswa pendidikan untuk jalur profesional dan dokumen pendukung untuk mengajukan kredit ke bank.
Contoh Surat Paklaring Kerja
Anda kini sudah memahami arti dan peran surat paklaring, selanjutnya adalah melihat langsung contohnya supaya gambarannya semakin lengkap. Berikut contoh paklaring kerja untuk Anda!
1. Contoh surat paklaring kerja habis kontrak
2. Contoh surat pengalaman kerja bahasa inggris
3. Contoh surat paklaring kerja guru
Sumber: Scribd
4. Contoh surat pengalaman kerja manajer
5. Contoh surat paklaring kerja karyawan/staff
6. Contoh surat pengalaman kerja karena PHK
7. Contoh surat paklaring untuk keperluan BPJS Ketenagakerjaan
Sumber: scribd
Cara Menyusun Surat Paklaring Kerja
Anda kini sudah mengetahui bermacam-macam referensi surat pengalaman bekerja. Jika ingin membuat untuk perusahaan Anda berikut langkah-langkahnya.
1. Gunakan format surat resmi
Cara yang pertama dalam menyusun surat paklaring adalah harus menggunakan format surat yang resmi dan sesuai standar. Gunakan jenis kertas yang profesional dan pastikan tata letak dan struktur surat sesuai dengan standar yang berlaku. Hindari menggunakan kata-kata yang kurang baku, kertas yang robek dan lain-lain yang terlihat kurang profesional.
2. Sertakan informasi yang lengkap
Cara yang kedua, pastikan Anda telah mencantumkan informasi yang lengkap, seperti nama lengkap karyawan, alamat, nomor telepon, dan alamat email yang dapat dihubungi. Sertakan juga rincian tentang perusahaan atau instansi, seperti nama, alamat, dan posisi pekerjaan yang diemban.
3. Jelaskan rincian pekerjaan
Anda juga perlu untuk menyertakan informasi tentang posisi pekerjaan, tanggal mulai dan selesai bekerja (jika ada), serta tanggung jawab pekerjaan yang diemban oleh karyawan. Jelaskan dengan jelas tugas-tugas yang dilakukan dan kontribusi yang telah diberikan selama bekerja di perusahaan atau instansi tersebut.
4. Tampilkan apresiasi
Ungkapkan apresiasi dan penghargaan atas kontribusi dan kinerja karyawan selama bekerja di perusahaan atau instansi. Jelaskan dengan singkat tetapi jelas mengenai prestasi yang telah diraih dan dampak positif yang telah diberikan. Hal ini karena biasanya surat paklaring berguna menjadi penilaian untuk perusahaan tempat kerja berikutnya.
5. Gunakan tanda tangan dan kop perusahaan
Pastikan untuk menyertakan tanda tangan sah dari pihak yang berwenang di perusahaan atau instansi. Tidak perlu khawatir jika pesan dikirim secara online, sebab Anda bisa menggunakan e-sign dari Privy Indonesia yang tentunya aman terpercaya dan lebih praktis. Selain tanda tangan, jangan lupa untuk membuat bagian kop surat perusahaan atau instansi untuk memberikan kesan profesional dan meyakinkan.
Nah, berikut di atas merupakan 7 contoh surat paklaring kerja dan cara menyusunnya. Sekarang tidak perlu bingung lagi, bisa manfaatkan referensi di atas untuk dijadikan sebagai acuan. Selamat mencoba!