Teknologi identitas digital mempermudah perusahaan menjalankan aktivitas bisnisnya, terutama untuk mempercepat akuisisi pelanggan. Identitas digital memastikan perusahaan dapat menarik pelanggan yang benar sesuai target pasarnya, sebab di dalamnya berisi data atau informasi penting para konsumen.
Apabila implementasi digital identity berjalan baik, akan mempermudah perusahaan bersaing di era kecanggihan teknologi modern saat ini. Oleh karena itu sebagai pemilik bisnis, Anda perlu mengetahui tentang pentingnya digital identity untuk mempercepat akuisisi pelanggan melalui bahasan di bawah ini.Â
Apa itu Digital Identity?
Digital identity adalah dokumen berisi data atau informasi penting yang terhubung secara digital dengan individu, organisasi, maupun perangkat elektronik. Dokumen penting tersebut berisi sederetan angka unik serta kata sandi yang sifatnya spesifik.
Dapat dikatakan bahwa digital identity merupakan suatu teknologi untuk mempermudah proses dokumentasi identitas pengguna agar mudah dikenali sekaligus dikelompokkan ke segmen tertentu sesuai kebutuhan. Terutama bagi pemilik bisnis, identitas manusia di dunia maya sangat membantu proses akuisisi pelanggan.
Sesuai definisinya, digital identity berisi identitas manusia mulai dari nama lengkap, nomor identitas, tempat dan tanggal lahir, riwayat transaksi, catatan kriminal, catatan kesehatan, maupun informasi penting lainnya yang melekat dalam diri manusia. Semakin lengkap datanya, dapat mempermudah akses bagi pemerintahan, instansi, maupun perusahaan dalam merangkul masyarakat ke ekosistem digital.
Meskipun demikian, masih banyak orang belum memiliki identitas digital karena takut datanya disalahgunakan atau mungkin belum melakukan perekaman data. Padahal, adanya identitas tersebut dapat mempermudah segala urusan dan administrasi karena sifatnya transparan dan mudah diaplikasikan. Meskipun demikian, keamanan dan perlindungan datanya lebih terjamin karena aksesnya diberikan hanya pada kondisi tertentu saja.
Bagi perusahaan dan pelaksana bisnis, digital identity dapat membantu aktivitas bisnis, salah satunya untuk mempercepat akuisisi pelanggan. Perusahaan memiliki akses untuk mengelompokkan data masyarakat guna mempermudah mencari target pasar yang sesuai, sehingga produk dan layanan dapat dipasarkan secara tepat sasaran.
Pentingnya Digital Identity untuk Mempercepat Akuisisi Pelanggan
Digital identity berisi informasi penting berupa identitas diri manusia yang tersimpan di dunia maya. Bagi perusahaan, digital identity sangat penting karena digunakan untuk mempercepat proses mendapatkan pelanggan baru atau akuisisi pelanggan.
Dengan begitu, identitas digital dapat membantu meningkatkan pendapatan (omset) sekaligus citra perusahaan di mata publik. Berikut penjelasan lengkapnya.
1. Pengelompokan pelanggan
Telah dijelaskan sebelumnya bahwa digital identity merupakan dokumen berisi informasi penting individu di dunia maya yang terhubung dengan organisasi maupun perangkat elektronik tertentu. Isinya berupa data nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, catatan transaksi, catatan kriminal, serta informasi penting lainnya terkait individu tersebut.
Adanya informasi lengkap, membantu perusahaan mengelompokkan individu menyesuaikan target pasar secara spesifik. Hal ini bertujuan agar proses pemasarannya bisa lebih tepat sasaran dibandingkan hanya memasarkan produk secara manual tanpa mengetahui data konsumen.
Melalui identitas digital, perusahaan mudah menemukan profil lengkap calon pelanggan, sehingga memungkinkan perusahaan untuk membuat iklan sesuai target pasar pilihan. Apabila iklannya sampai kepada pengguna yang tepat, tentu membuat mereka tertarik untuk mencoba produk dari brand itu. Jadi, perusahaan tidak asal beriklan tanpa mengelompokkan kategori konsumen.
Selain itu, iklan yang tepat sasaran sangat membantu meningkatkan omset perusahaan. Semakin banyak konsumen tertarik sampai melanjutkan bertransaksi, engagement dan awareness publik kepada bisnis Anda pun semakin bertambah.
2. Transparansi dan aksesibilitas
Setiap konsumen pasti menyukai adanya transparansi serta kemudahan akses untuk memperoleh produk maupun layanan yang dibutuhkannya. Terutama untuk melakukan transaksi pembayaran, transparansi proses pembayaran sangat diperlukan agar konsumen tidak kebingungan.
Selain itu, kebanyakan orang merasa nyaman ketika menggunakan aplikasi dan website yang aksesnya mudah. Perusahaan jika membuka akses masuk yang mudah bagi pengguna, sama saja dengan merangkul mereka masuk ke ekosistem digital. Hal ini nantinya akan lebih mudah bagi sebuah bisnis untuk mendata siapa saja pengguna yang mengakses platform milik perusahaan.
Anggap saja bahwa ini merupakan suatu kelebihan yang perlu diterapkan untuk membuat pengguna/pengunjung merasa nyaman. Perusahaan pun menjadi tahu bagaimana kebiasaan konsumen selama mengakses platform tersebut.
Publik akan mengenal platform Anda sebagai salah satu yang mudah diakses dan transparan, sehingga lambat laun penggunanya pun semakin bertambah. Hal ini bagus untuk membantu menaikkan awareness publik terhadap bisnis Anda.
3. Kemudahan dalam transaksi
Digital identity adalah salah satu pendukung terlaksananya aktivitas transaksi digital para pelanggan. Proses transaksi yang mudah dan tidak berbelit-belit lebih disukai oleh pengguna, sebab mereka tidak perlu melalui proses panjang ketika melakukan pembayaran. Terutama jika saat transaksi tersedia banyak pilihan metode pembayaran, tentu membuat pengguna lebih fleksibel menentukan pilihan pembayaran yang terbaik sesuai keinginan.
Adanya identitas digital membuat proses transaksi menjadi semakin mudah dan terjangkau, sebab dapat dilakukan secara fleksibel kapan saja dan di mana saja tanpa terbatas waktu maupun tempat. Ini sangat menguntungkan pelanggan karena mereka dapat melakukan transaksi sesuai kebutuhan.
Digital identity mempengaruhi kemudahan dalam proses transaksi sekaligus meningkatkan digital trust. Selain mampu mempertahankan pelanggan yang sudah ada, Anda dapat memanfaatkannya untuk mempercepat akuisisi pelanggan karena sudah mengetahui bagaimana kebiasaan pengguna dalam melakukan transaksi.
4. Integrasi antar platform
Sistem pengolahan data identitas pengguna internet harus menerapkan prinsip keterbukaan dan fleksibilitas. Ini berarti sistem perusahaan harus terbuka pada setiap perubahan yang terjadi, terutama perihal keamanan data serta pengelolaan informasi penting.
Selain itu, sistem digital identity sebaiknya dapat diintegrasikan antar platform lain guna mempercepat akuisisi pelanggan baru. Adanya integrasi mempermudah suatu bisnis dalam berinteraksi dengan pelanggan, sehingga secara efektif meningkatkan awareness publik terhadap bisnis Anda.
Tak hanya itu, integrasi juga mempermudah perusahaan dalam mendata informasi para pengguna (pelanggan) secara lebih cepat dari berbagai platform yang saling terhubung. Data tersebut nantinya dapat digunakan untuk mematangkan strategi bisnis sebagai cara mendapatkan pelanggan baru, salah satunya melalui iklan.
Selain data penting pengguna, teknologi digital identity menggunakan sistem yang terintegrasi juga membantu mengetahui bagaimana minat serta kebutuhan pasar. Anda dapat memanfaatkannya sebagai cara untuk membuat bisnis semakin berkembang sekaligus meningkatkan jumlah pelanggan.
5. Menjamin keamanan data pelanggan
Ketika sudah masuk ke ekosistem digital, sangat penting untuk menjaga keamanan data diri agar tidak disalahgunakan oleh pihak tak bertanggung jawab. Ini merupakan salah satu alasan masih banyak orang belum yakin untuk masuk ke ekosistem digital, yaitu karena rawan terkena pencurian data penting.
Sebagai pebisnis, Anda perlu menyediakan platform dengan layanan keamanan terbaik untuk melindungi data dan informasi milik pengguna. Sebab penggunaan teknologi identitas digital yang bagus diyakini mampu mencegah terjadinya pencurian data. Jika ingin memperoleh banyak konsumen baru, sediakan sistem keamanan tingkat tinggi untuk meyakinkan bahwa data mereka tersimpan secara aman.
Itulah penjelasan mengenai pentingnya digital identity untuk mempercepat akuisisi pelanggan. Privy menyediakan solusi terbaik untuk meningkatkan keamanan identitas digital menggunakan verifikasi identitas Privy yang komprehensif.
Verifikasi dengan Privy telah terintegrasi dengan identitas digital serta tanda tangan digital terverifikasi, sertifikat digital, dan e-meterai. Gunakan aplikasi Privy sekarang sebagai solusi identitas digital Anda.